IC-706 milik rekan ini sudah gak digunakan lagi , lcdnya buram dan radionya Mati . Setelah di cek ,Block Final nya masih bisa di gunakan . Radio merupakan seri lama bukan yang MK2 . Schematic nya bisa download dibagian akhir artikel ini.
Rencana akan di gunakan untuk Final LMR SDR versi 1.5.A dan akan di buatkan Box Custom dari bahan Plat . Untuk bisa di koneksikan dengan exciter SDR perlu di cek skemanya untuk mencari jalur-jalur yang di butuhkan , sehingga Block PA dan LPF berfungsi denga semestinya.
Ada beberapa Jalur yang akan di gunakan
- Input RF di Block PA dari Exciter TXout = J11 di board PA
- RX Antena ke RX in Exciter =J1 di Board LPF
- Jalur ON/OFF dihubungkan ke tegangan 5V jika ON = P4 di bord PA > kaki dengan kode POWS
- Jalur TX 8V = ada di J2 dan J4 pada Board PA > kode 8V dan T8
- Jalur Relay Switch Antenna ada di RL1 pada Board LPF
- Jalur LPF sesuai Band yg di gunakan ada di Board LPF
- Jalur Antenna dan DC tetap menggunakan Konektor bawaannya
Schematic PA 1 Schematic PA2 Schematic LPF
Untuk Control LPF saya menggunakan pcb yang biasanya di gunakan untuk PA FT-80c dan hanya menggunakan Optocoupler tanpa Transistor 2N3906 , langsung menghubungkan out PC817 ke kaki negatif (-) relay LPF dan Switch Antenna.