ContestNewsPoweSDRTutorial

Setting N1MM Contest YB DX RTTY 2021 pada PowerSDR

Pada 13 Maret 2021 akan di selenggarakan contest YB DX RTTY pada band 80, 40, 20, 15, 10m yang pesertanya dari berbagai negara di dunia . Untuk detail selengkapnya bisa cek di websitenya https://rtty.ybdxcontest.com/ . Sebelum mengikuti event tersebut tentunya kita perlu siapkan beberapa peralatan seperti antena, radio ,power supply, laptop/pc dll. agar semua bisa berjalan lancar , apalagi anda yang punya target juara tidak hanya itu Fisik harus di siapkan juga …

Baca Juga : Contest Calender by. WA7BNM

Artikel kali ini saya hanya focus tentang bagaimana setting N1MM pada PowerSDR dan LMR SDR yang sudah menggunakan STM32F103C8T6 sebagai USB synthesizer nya. Ayo kita Mulai …

Persiapan Software

Beberapa software berikut perlu anda Download dulu dan install

  1. PowerSDR v 2.8.0.187 > https://www.ye3cif.com/downloads/
  2. N1MM > https://n1mmwp.hamdocs.com/downloads/n1mm-full-install/
  3. UDC YB DX RTTY 2021 > https://rtty.ybdxcontest.com/
  4. MMVARI > https://www.ye3cif.com/downloads/
  5. VAC > https://www.ye3cif.com/downloads/
  6. VSP > https://www.ye3cif.com/downloads/

Semua software harus di install tanpa kecuali, N1mm untuk logging, MMVARI untuk decode RTTY, VSP merupakan com virtual untuk koneksi N1mm dengan PowerSDR, VAC merupakan audio virtual untuk koneksi audio dari PowerSDR ke MMVARI.

Koneksi N1MM ke PowerSDR

pilih com virtual yg sesuai pada pada N1mm, isi baudrate57600 dan id as: TS-2000 pada tab Cat setting. Misal Com virtual yg kita pakai Com 6 dengan pasangan com 16 , maka isi di PowerSDR dengan com 6 sementara N1MM pada com 16 atau bisa di bolak balik. Isi di N1MM sesuai com dan radio di pilih TS-2000. lebih detail silakan cek gambar 1.

Gambar 1
com setting N1MM
com 16 setting
digital mode setting N1MM
Audio setting PowerSDR
Audio setting MMVARI

Pada powerSDR mode yang di gunakan adalah DIGU dan VAC1 diaktifkan audio menggunakan Virtual .

Saya kira itu saja settingnya , gak sulitkan . semoga bermanfaat , dan nantikan artikel berikutnya yang lebih menarik , Terimakasih.

Salam de Arif -YE3CIF………….

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Silakan matikan Adblock aplikasi anda untuk melihat seluruh konten di Blog ini "Please turn off your Adblock application to see all content on this Blog"