NewsTutorial

Cara membaca kode resistor smd

Resistor SMD & cara baca kodenya (R,PR,RN)

Memahami kode resistor SMD ini sangat penting, Setiap resistor SMD memiliki jumlah angka di atas tubuhnya. Tidak perlu waktu lama untuk memahaminya  ,sebagai pedoman di bawah ini akan saya tunjukkan bagaimana Anda dapat menghitung nilai ohm pada resistor smd dengan mudah.

Baca Juga : Cara mudah Mengetahui Kode Transistor SMD

Jenis Resistor

Resistor adalah komponen elektronika berjenis pasif yang mempunyai sifat menghambat arus listrik Satuan nilai dari resistor adalah ohm, biasa disimbolkan Ω.

Satuan untuk Resistor

1 Mega ohm =1000 Kilo ohm ,    1 Kilo ohm =1000ohm,         1 Ohm =0,001Kilo ohm

Fungsi dari Resistor adalah :

  1. Sebagai pembagi arus
  2. Sebagai penurun tegangan
  3. Sebagai pembagi tegangan
  4. Sebagai penghambat aliran arus listrik,dan lain-lain

Dalam pengkodean untuk SMD resistor ada tiga macam yaitu :

  1. Untuk SMD resistor 5 % dengan angka tiga digit.
  2. Untuk SMD resistor 1% dengan menggunakan angka 4 digit.
  3. Untuk SMD resistor 1% dengan menggunakan kombinasi duadigit angka dan satu digit huruf.

#SMD Resistor 5% menggunakan 3 digit angka

Cara membacanya adalah sebagai berikut :
ANGKA 1 = Menunjukan angka pertama
ANGKA 2 = Menunjukan angka kedua
ANGKA 3 = Menunjukan angka multiplier

Contoh :

103 Angka digit pertama = 1, angka digit kedua = 0 dan angka digit ketiga = 103. Sehingga nilainya adalah 10000 Ω atau 10 K Ω dengan toleransi 5%
224 Angka digit pertama = 2, angka digit kedua = 2 dan angka digit ketiga = 104. Sehingga nilainya adalah 22000 Ω atau 220 K Ω dengan toleransi 5%

SMD Resistor 1% menggunakan 4 digit angka

Cara membacanya adalah sebagai berikut :
ANGKA 1 = Menunjukan angka pertama
ANGKA 2 = Menunjukan angka kedua
ANGKA 3 = Menunjukan angka ketiga
ANGKA 4 = Menunjukan angka multiplier

Contoh :

2734 Angka digit pertama = 2, angka digit kedua = 7, angka digit ketiga = 3 dan angka digit keempat = 104. Sehingga nilainya adalah 2730000 Ω atau 2,73 M Ω dengan toleransi 1%
1352 Angka digit pertama = 1, angka digit kedua = 3, angka digit ketiga = 5 dan angka digit ke empat = 102 Sehingga nilainya adalah 13500 Ω atau 13,5 K Ω dengan toleransi 1%

#SMD Resistor 1% menggunakan 2 digit angka dan 1 digit huruf

Cara membacanya :
2 angka didepan menunjukan kode Nilai resistor berdasarkan tabel dibawah ini, sedang huruf menunjukkan faktor pengali / multiplier yang ditunjukan pada tabel dibawah ini (tabel dibawahnya)

#Tabel kode angka SMD 2 digit angka dan 1 digit huruf

CodeValue CodeValue CodeValue CodeValue  
011001714733215493166546481681
021021815034221503246647582698
031051915435226513326748783715
041072015836232523406849984732
051102116237237533486951185750
061132216538243543577052386768
071152316939249553657153687787
081182417440255563747254988806
091212517841261573837356289825
101242618242237583927457690845
111272718743274594027559091866
121302819144280604127660492887
131332919645287614227761993909
141373020046294624327863494931
151403120547301634427964995953
161433221048309644538066596976

Tabel kode huruf untuk SMD Resistor 1%

LetterMultiple Letter
F100000B10
E10000A1
D1000X atau S0,1
C100Y atau R0,01

Contoh :

22A Pada tabel angka sebelah kiri dapat dibaca untuk 22 menunjukan nilai 165 dan huruf A pada tabel Kode huruf (sebelah kanan) adalah 1 X, maka nilai dari resistor tersebut adalah 165Ω dengan toleransi 1%
68C Pada tabel angka sebelah kiri dapat dibaca untuk 68 menunjukan nilai 499 dan huruf C pada tabel Kode huruf (sebelah kanan) adalah 100 X, maka nilai dari resistor tersebut adalah 49900Ω atau 49,9 K Ω dengan toleransi 1%

nah seperti itulah cara membaca  code resistor smd ,mudah-mudahan bermanfaat. jika ada koreksi , silakan di tulis di kolom komentar .

Salam 73′ de YE3CIF

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Silakan matikan Adblock aplikasi anda untuk melihat seluruh konten di Blog ini "Please turn off your Adblock application to see all content on this Blog"